Tim Esport Indonesia yang berhasil raih Medali Emas di SEA Games 2023
Ternyata Timnas VALORANT bukan satu-satunya timnas Indonesia yang berhasil merebut Medali Emas untuk ESports Indonesia di SEA Games 2023 di Kamboja pada Kamis 11 Mei lalu.
Tim VALORANT Indonesia
Untuk pertama kalinya, tim VALORANT mempersembahkan medali emas untuk bumi pertiwi, Indonesia. Mereka berhasil membuktikan bahwa kegagalan di babak grup bukanlah halangan untuk bisa mencapai final untuk bertemu Singapura.
Sempat diterpa dengan adanya Bug Abuse oleh Timnas Singapura yang membuat Timnas Indonesia harus berhenti dari permainan. Namun, pada akhirnya berhasil membawa pulang medali emas.
Tim PUBG Mobile Indonesia
Ini merupakan kedua kalinya Tim PUBG Mobile Indonesia meraih medali emas. Sebelumnya, mereka juga memenangkan SEA Games 2021. Timnas Esport untuk PUBG Mobile ini berhasil mengalahkan Timnas Vietnam.
Tim Mobile Legends Bang Bang (MLBB) Putri
Standing ovation untuk tim Putri Indonesia dengan memenangkan Medali Emas di Mobile Legends Bang Bang (MLBB) dalam ajang SEA Games 2023. Sepertinya, Dua medali emas untuk cabang olahraga ESports tidak cukup tim Garuda Indonesia. Bayangkan saja, sejak fase grup, tim MLBB ini sudah terlihat dengan dominasi mereka memainkan Mobile Legends Bang Bang. Tim MLBB Putri berhasil mengalahkan timnas Filipina.